Diskusi 2 EKMA4434
Dear mahasiswa tuton, salam sejahtera untuk kita semua. Pada inisiasi yang kedua kali ini, kita akanberdiskusi tentang pengambilan keputusan manajemen dan informasi-informasiapa saja yang dibutuhkan. Seperti yang sudahsaya jelaskan di awal perkenalan, rekan-rekan mahasiswa diharapkan aktif dalam forum diskusi serta mengerjakan latihan mandiri yang tersedia. Materidiskusi inisiasi saat ini adalah sebagai berikut:
- Apa yang disebut dengan pusat pertanggungjawaban? Ada berapa macam pusat pertanggungjawaban?
- Jelaskan perbedaan antara keputusan terstruktur (structured decision), keputusan setengah terstruktur (semi structured decision), dan keputusan tidak terstruktur (unstructured decision). Berikan contoh untuk masing-masing jenis keputusan.
1. Pusat pertanggungjawaban atau sistem akuntansi pertanggungjawaban merupakan penerapan dari sitem pengendalian umpan balik dalam sistem akuntansi (EKMA4434 modul 1 pp.15).
Pusat pertanggungjawaban merupakan salah satu sistem informasi yang menyajikan laporan kepada manajer guna mengetahui seberapa jauh tujuan yang telah ditetapkan dapat tercapai.
Ada 4 macam pusat pertanggungjawaban, yaitu:
- Pusat biaya: pusat pertanggungjawaban dimana seorang manajer diukur prestasinya atas dasar biayanya (nilai masuknya) dalam pusat biaya, keluarannya tidak perlu atau tidak dapat diukur dalam wujud pendapatan.
- Pusat pendapatan: pusat pertanggungjawaban yang manajernya diberi wewenang untuk mengendalikan pendapatan pusat pertanggungjawaban tersebut.
- Pusat laba: pusat pertanggungjawaban yang manajernya diberi wewenang untuk mengendalikan pendapatan dan biaya pusat pertanggungjawan tersebut.
- Pusat investasi: pusat pertanggungjawaban yang manajernya diukur prestasinya dengan menghubungkan laba yang diperoleh pusat pertanggungjawaban dengan investasi yang bersangkutan.
2. - Keputusan terstruktur adalah keputusan yang berulang-ulang dan rutin sehingga dapat diprogram. Keputusan terstruktur terjadi dan dilakukan terutama pada manajemen tingkat bawah (EKMA4434 modul 3 pp.7). Contohnya keputusan pemesanan barang, keputusan penagihan piutang, pemberian gaji pegawai, penerimaan karyawan, dan lain sebagainya.
- Keputusan setengah terstruktur adalah keputusan yang sebagian dapat diprogram, sebagian berulang-ulang dan rutin, serta sebagian tidak terstruktur. Keputusan tipe ini seringnya bersifat rumit dan membutuhkan perhitungan-perhitungan serta analisis yang terperinci (EKMA4434 modul 3 pp.6-7). Contohnya keputusan membeli sistem komputer yang lebih canggih, keputusan alokasi dana promosi dan lain sebagainya.
- Keputusan tidak terstruktur adalah keputusan yang tidak terjadi berulang-ulang dan tidak selalu terjadi. Keputusan ini terjadi di manajemen tingkat atas. Informasi untuk pengambilan tidak terstruktur tidak mudah untuk didapatkan dan tidak mudah tersedia biasanya berasal dari lingkungan luar. Pengalaman manajer merupakan hal yang sangat penting dalam pengambilan keputusan tidak terstruktur (EKMA4434 modul 3 pp.6). Contohnya keputusan untuk bergabung dengan perusahaan lain.
Komentar
Posting Komentar